Terkadang kita sangat kesulitan ketika tiba-tiba handphone yang kita gunakan mendadak bermasalah, seperti masalah Android Bootlop (tidak mau booting) Baca : Cara Mengatasi Android Bootloop dan solusi untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan cara mereset ponsel android kita. Secara otomatis jika kita mereset/mengembalikan settingan android ke settingan awal, maka seluruh data yang ada pada ponsel android kita akan hilang termasuk salah satunya adalah Kontak Telepon. Backup kontak nomor telepon di Android sangatlah dianjurkan apalagi jika kontak telepon tersebut sangat penting bagi kita, baik untuk jaga-jaga ataupun jika anda hendak membeli ponsel baru.
Seperti yang kita ketahui, banyak cara membackup kontak di Android, salah satunya yaitu dengan menggunakan fitur account sync akun Google. Untuk melakukannya anda dapat memilih Akun dan sink. pada menu Pengaturan ponsel HH Android dengan catatan perangkat android anda harus terhubung ke internet.
Selain menggunakan sinkronisasi menggunakan akun Google tersebut, anda juga dapat melakukan backup kontak phonebook secara manual, caranya cukup mudah, sederhana dan tidak memerlukan koneksi internet.
Cara Backup dan Restore Kontak Telpon Android ke SD Card
- Buka kontak phonebook anda.
- Tekan tombol menu
- Pilih Impor/Ekspor
- Kemudian pilih Ekspor ke kartu SD
- Jika muncuk pesan konfirmasi silahkan pilih Ya.
- Tunggu beberapa saat.
- Selesai
Setelah proses backup kontak phonebook selesai, file backup tersebut akan tersimpan pada kartu SD Card anda dengan file ekstension *.vcf. Untuk melakukan restore kontak phonebook, anda tinggal mengirimkan saja file backup *.vcf tadi ke ponsel Android yang baru. Selanjutnya mengikuti cara dan langkah di bawah ini untuk restore kontak phonebook:
- Buka kontak phonebook anda
- Tekan tombol menu
- Pilih Impor/Ekspor
- Kemudian pilih Impor dari kartu SD
- Selanjutnya anda akan akan diberi pilihan untuk tempat penyimpanankontak phonebook. Pilih Telepon.
- Ponsel HH Android anda akan mencari file VCard yang ada pada SD Card
- Selanjutnya pilih Impor file vCard.
- Pilih file backup kontak phonebook yang sesuai
- Ikuti petunjuk hingga proses selesai
Sekian tips yang dapat sharing media berikan kali ini tentang cara backup dan restore kontak phonebook pada ponsel Android. Cara tersebut dapat anda lakukan sendiri pada ponsel Android yang anda miliki. Selamat mencoba, dan semoga bermanfaat.